Assalamualaikum Wr.Wb
A. Pendahuluan
Halo sobat IT semua,berjumpa lagi di blog saya Belajar Komputer.Pada kesempatan kali ini,saya ingin memberikan materi mengenai application layer.Apa itu application layer ?
Application layer merupakan layer teratas dalam model OSI reference ketika user akan mengirimkan pesan dan menjadi layer atau lapisan terakhir pada sistem OSI reference model ketika user akan menerima sebuah pesan.
B. Latar Belakang
Latar belakang penulisan ini adalah karena saya ingin membagikan apa yang telah saya baca dan saya kerjakan di prakerin saya.
C. Maksud dan Tujuan
Bermaksud untuk membahas satu-persatu lapisan model OSI. Dan bertujuan untuk memberikan pemahaman materi mengenai application layer.
D. Waktu Pelaksanaan
Di laksanakan pada hari Sabtu, tanggal 30 Maret 2019 dari pukul 08.00 WIB sampai dengan pukul 16.00 WIB.
E. Pembahasan
Pengertian
Application layer merupakan salah satu dari 7 jenis model OSI reference. Layer ini akan menjadi lapisan teratas saat ia mengirimkan pesan ke user dan akan menjadi lapisan terakhir apabila user akan menerima pesan. Application layer ini bekerja pada komputer server maupun komputer client. Dan karena itulah, application layer selalu terkait dengan berbagai macam software maupun aplikasi seperti web browser, email client, dan sebagainya.
Cara Kerja Application Layer
Application layer bekerja dengan cara menerima pesan dari user, kemudian ia mengirimkan pesan kepada user melalui bantuan dari software tertentu. Dan juga sebaliknya, layer ini akan menampilkan pesan dari user dalam bentuk aplikasi maupun software.
Fungsi Dari Application Layer
1. Sebagai piranti pengumpul data maupun informasi yang di kirimkan melalui sebuah jaringan.
Ketika user menerima pesan atau data, application layer akan mengumpulkannya, lalu menampilkannya di aplikasi tertentu. Begitu pun apabila user mengirimkan data, maka layer ini akan mengumpulkannya ke dalam aplikasi tertentu dan kemudian meneruskannya ke presentation layer.
2. Sebagai user interface.
Saat lapisan presentation menyajikan data, maka lapisan application mulai bekerja untuk menampilkan data tersebut ke user secara interface melalui aplikasi maupun software tertentu, sehingga user dapat melihatnya.
Software Pendukung dan Protocol Yang bekerja Membantu Application Layer
Dalam melakukan pekerjaannya, application layer di bantu oleh beberapa program dan software-software tertentu, seperti Web browser ( Mozilla, Google Chrome, dsb), Email Client, dsb. Selain itu application layer juga di bantu beberapa protocol. Berikut ini merupakan daftar protocol yang membantu tugas dari application layer :
- Protocol DNS, berfungsi dalam mendefinisikan IP address di tiap komputer agar dapat saling terhubung dengan menggunakan IP address.
- Protocol DHCP, Berfungsi untuk melakukan konfigurasi IP address komputer ke dalam jaringan komputer.
- Protocol HTTP, Bertugas untuk mengambil halaman situs web yang di susun dengan sistem html. Dan HTTP ini bekerja di web browser.
- Protocol SMTP dan POP3, SMTP adalah protocol yang bekerja di email cllient yang berfungsi untuk mengirimkan email ke dalam mail server. Sedangkan POP3 berfumgsi untuk mengambil dan membuka email di mail server.
- Protocol FTP, Memiliki fungsi untuk mentransfer data ke dalam sebuah jaringan.
- Telnet, di gunakan untuk melakukan peremotan jarak jauh terhadap suatu komputer.
F. Manfaat Yang Di Dapat
Dapat lebih memahami secara lebih rinci mengenai Application layer.
G. Kesimpulan
Application layer adalah salah satu dari model layer OSI yang memiliki fungsi antarmuka langsung dengan user.
H. Referensi
http://www.pintarkomputer.org/2017/10/pengertian-application-layer-jaringan.html#
I. Penutup
Cukup sekian apa yang dapat saya bagikan pada kesempatan kali ini, semoga bermanfaat bagi kalian semua.
Wassalamualaikum Wr.Wb
Belum ada tanggapan untuk "Application Layer"
Post a Comment